OUTBOND FIRE SPIRIT OF LEADERSHIP TAHUN 2016

Berita EUB

Karanganyar, 10 Desember 2016 Sekolah Tingggi Ilmu Kesehatan Estu Utomo Boyolali telah menyelenggarakan Outbond bertemakan“FIRE SPIRIT OF LEADERSHIP”. Acara outbond ini merupakan salah satu wadah untuk menciptakan suatu keadaan harmonis serta nyaman dalam lingkungan kampus ini tentunya harus didukung oleh semua pihak yang terlibat. Acara ini dimaksudkan agar mahasiswa mendapatkan wawasan dan ilmu serta dapat lebih bersosialisasi dengan lingkungan sekitar dan lebih mengerti akan pentingnya kerjasama. Memberikan bekal bagi mahasiswa tentang pentingnya koordinasi dan kekompakan. Melatih dan miningkatkan mental, percaya diri serta keberanian. Merangsang mahasiswa untuk menyampaikan ide kreatif atau gagasan yang kemudian diaplikasikan dalam kelompok. Mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam berkomunikasi dan kepemimpinan. Melatih keberanian mahasiswa untuk menghadapi tantangan kehidupan. Mensyukuri nikmat Tuhan atas karunia alam dan lebih dekat dengan lingkungan sekitar.

Dari kegiatan ini telah memperoleh banyak sekali manfaat antara lain. Meningkatkan koordinasi dan kekompakan yang erat antar mahasiswa STIKES Estu Utomo Boyolali. Bertambahnya kekuatan mental mahasiswa serta percaya diri mahasiswa. Tersalurkannya ide kreatif yang bermanfaat. Berkembangnya kemampuan berkomunikasi dan kepemimpinan mahasiswa. Semakin meningkatnya keberanian dalam menghadapi tantangan hidup. Lebih mensyukuri nikmat Tuhan dan menjaga alam yang dikaruniakanNya. Pengisi dari Outbond ini adalah Trainer dari Team work yang berada di boyolali.

Setelah Outbond selesei acara berlanjut dengan wisata ke Taman Balekambang Tawang Mangu. Disini terdapat berbagai macam miniatur dunia dari seluruh penjuru. Peserta yang telah capek terlihat sangat menikmati wisata ini. Mereka sangat suka berfoto selfie di berbagai spot. Yach Selfie yang merupakan asupan wajib dikalangan muda pada umumnya. Setelah selesei berkeliling dan berfoto kami melanjutkan perjalanan pulang setelah berfoto bersama. Dan sampai kampus setelah maghrib. Benar-benar luar biasa Outbond kali ini.